01 Januari 2009

Open House

Setiap Natal tiba, di rumah Uti selalu ada acara open house. Kali ini giliran rekan kantornya Uti yang akan dateng ke rumah. Jadilah ada hari repot di sela liburan akhir tahun. Repotnya bukan karena sibuk masak ato manggang, tapi beres-beresnya hehehe. Menu makanan sudah di siapkan hari sebelumnya. Karena jumlah tenaga yang terbatas, jadi masakan kita sub-kan (alias pesen) ke tempat catering langganan kita.

Karena acaranya siang hari, kita pilih menu Kikil Sapi nih (cuman gak ada fotonya). Pelengkapnya ada si lontong, sambel dan nggak lupa jeruk nipisnya. Selain Kikil Sapi, Uti juga pesen Sate Ayam. Disiram dengan bumbu kacang, sambel dan irisan bawang merah.



Rasanya nggak sreg juga kalo Uti nggak turut andil di dapur. Akhirnya, resep andalan pun diterbitkan, Ayam Goreng Lengkuas. Dilengkapi sambel bajak, lalapan timun, kacang panjang, kubis dan gorengan pete, hmmm pasti ludes dalam sekejap deh.



Sebagai pencuci mulut, ada buah jeruk dan rambutan yang menemani.


Rangkaian kue juga tersedia sih di meja, lagi-lagi karena nggak sempet, jadi tidak terdokumentasi deh. Yah, syukurlah semua berjalan dengan sukses. Semua kelelahan dihapus dengan senyum puas para penikmat makanan.


Tidak ada komentar: